.

QGIS GUI

Ketika QGIS dimulai, Anda akan disajikan tampilan GUI seperti gambar (nomer 1 sampai 5 dalam lingkaran kuning mengacu pada 5 area utama antarmuka yang dibahas dibawah ini).

Figure QGIS GUI 1:

../../../_images/startup.png

GUI QGIS dengan contoh data Alaska nix

Catatan

Jendela dekorasi Anda (judul bar , dll) dapat terlihat berbeda tergantung pada sistem operasi dan window manager Anda .

GUI QGIS dibagi dalam lima area:

  1. Bar Menu

  2. Bar Tool

  3. Legenda Peta

  4. Tampilan Peta

  5. Status Bar

Kelima komponen antarmuka QGIS dijelaskan secara lebih rinci dalam bagian berikut. Lebih dari dua bagian dijelaskan di shortcut papan ketik dan bantuan.

Toolbar

Toolbar menyediakan akses ke sebagian besar fungsi yang sama seperti menu, ditambah alat tambahan untuk berinteraksi dengan peta. Setiap item toolbar memiliki popup bantuan yang tersedia. Tahan tetikus anda ke atas item dan deskripsi singkat mengenai tujuan alat itu akan ditampilkan.

Setiap menubar dipindah kesekitarnya sesuai dengan kebutuhan Anda. Selain itu setiap menubar dapat dimatikan menggunakan tombol kanan tetikus pada menu konteks Anda, arahkan tetikus ke toolbar (baca juga Panel dan Toolbar).

Tip

Mengembalikan toolbar

Jika Anda tidak sengaja telah menyembunyikan semua toolbar Anda, Anda dapat mengembalikannya dengan memilih menu opsi Pengaturan ‣ Toolbar ‣. Jika toolbar menghilang di bawah OS Windows, tampaknya menjadi masalah di QGIS dari waktu ke waktu, Anda harus menghapus \HKEY_CURRENT_USER\Software\QGIS\qgis\UI\state di registry. Ketika Anda hidupkan ulang QGIS, kuncinya ditulis lagi secara standar, dan semua toolbar terlihat kembali.

Legenda Peta

The map legend area lists all the layers in the project. The checkbox in each legend entry can be used to show or hide the layer. The Legend toolbar in the map legend are list allow you to Add group, Manage Layer Visibility of all layers or manage preset layers combination, Filter Legend by Map Content, Expand All or Collapse All and Remove Layer or Group.

Figure Layer tools Bar:

../../../_images/layer_toobar.png

Layer Tool Bar in Map Legend nix

The button mActionShowPresets allows you to add Presets views in the legend. It means that you can choose to display some layer with specific categorization and add this view to the Presets list. To add a preset view just click on mActionShowPresets, choose Add Preset... from the drop down menu and give a name to the preset. After that you will see a list with all the presets that you can recall pressing on the mActionShowPresets button.

All the added presets are also present in the map composer in order to allow you to create a map layout based on your specific views (see Main properties).

Suatu lapisan (layer) dapat dipilih dan digeser ke atas atau kebawah pada legenda menjadi Z-urutan. Z-urutan berarti bahwa lapisan yang terdaftar di bagian atas legenda digambar lapisan bawahnya tercantum dalam legenda.

Catatan

Perilaku ini dapat diganti dengan panel ‘urutan lapisan’.

Lapisan di jendela legenda dapat dikelompokkan dalam grup. Ada dua cara untuk melakukannya:

  1. Press the mActionFolder icon to add a new group. Type in a name for the group and press Enter. Now click on an existing layer and drag it onto the group.
  2. Pilih beberapa lapisan (layer), klik kanan pada jendela legenda dan pilih Grup Terpilih. Lapisan-lapisan yang dipilih secara otomatis akan menjadi satu grup baru.

Untuk mengeluarkan lapisan dari grup, Anda bisa menggesernya keluar, atau klik kanan dan pilih Ubah jadi tingkat teratas. Grup dapat masuk kedalam grup lain.

Kotak centang grup akan memunculkan atau menyembunyikan lapisan dalam grup dengan satu klik.

Isi dari konteks menu tombol kanan tetikus tergantung pada item legenda yang dipilih lapisan (layer) raster atau vektor. Untuk lapisan vektor GRASS mActionToggleEditing Toggle mengedit tidak tersedia. Lihat bagian Digitizing and editing a GRASS vector layer untuk informasi menyunting lapisan (layer) vektor GRASS.

Tombol kanan tetikus untuk lapisan raster

  • Perbesar lapisan extent

  • Tampilkan di overview

  • Perbesar Skala Terbaik (100%)

  • Peregangan Menggunakan Luas Terkini

  • Buang

  • Duplikat

  • Set Layer Scale Visibility
  • Atur CRS Lapisan

  • Atur CRS Proyek dari Lapisan

  • Simpan sebagai ...

  • Save As Layer Definition Style
  • Properti

  • Ubah Nama

  • Gaya Salin

Selain itu, menurut posisi dan seleksi lapisan (layer)

  • Ubah jadi item tingkat teratas

  • Grup dipilih

Tombol kanan tetikus menu untuk lapisan vektor

  • Perbesar ke Lapisan Extent

  • Tampilkan di Overview

  • Buang

  • Duplikat

  • Set Layer Scale Visibility
  • Atur CRS Lapisan

  • Atur CRS Proyek dari Lapisan

  • Buka Tabel Atribut

  • Toggle Mengedit (tidak tersedia untuk Lapisan GRASS)

  • Simpan Sebagai ...

  • Save As Layer Definition Style
  • Saring

  • Tampilkan Fitur Hitung

  • Properti

  • Ubah Nama

  • Gaya Salin

Selain itu, menurut posisi dan seleksi lapisan (layer)

  • Ubah jadi item tingkat teratas

  • Grup dipilih

Tombol kanan tetikus menu untuk grup lapisan

  • Perbesar ke Grup

  • Buang

  • Atur Grup CRS

  • Ubah Nama

  • Add Group

Saat ini memungkinkan memilih lebih dari satu lapisan atau grup pada waktu yang sama dengan menekan tombol Ctrl sambil memilih lapisan dengan tombol kiri tetikus. Kemudian Anda dapat memindah semua lapisan terpilih ke dalam grup baru pada waktu yang sama.

Anda juga dapat menghapus lebih dari satu Lapisan atau Grup sekaligus dengan memilih beberapa Lapisan (layer) dengan menekan tombol Ctrl dan setelah itu Ctrl+D. Dengan cara ini semua Lapisan atau Grup terpilih akan dibuang dari daftar lapisan.

Bekerja dengan Legenda urutan lapisan tersendiri

Terdapat widget yang memungkinkan untuk mendefinisikan urutan legenda gambar independen. Anda dapat mengaktifkannya dari menu Pengaturan ‣ Panel ‣ Urutan Lapisan. Di sini menentukan urutan gambar dari lapisan dalam tampilan peta. Melakukan hal ini memungkinkan untuk mengurutkan lapisan Anda dalam urutan kepentingan, sebagai contoh, tapi masih menampilkan mereka dalam urutan yang benar (lihat figure_layer_order). Mengaktifkan kotak checkbox Kontrol urutan rendering bawah daftar lapisan akan menyebabkan kembali ke suatu perilaku standar.

Figure Layer Order:

../../../_images/layer_order.png

Mendefiniskan legenda urutan lapisan tersendiri nix

Tampilan Peta

Ini “business end” dari QGIS - peta tampil di area ini! Peta yang ditampilkan dalam jendela ini tergantung pada lapisan vektor dan raster yang telah Anda pilih (lihat bagian informasi lebih lanjut tentang cara untuk memuat lapisan). Tampilan peta dapat digeser (mengalihkan fokus tampilan peta untuk daerah lain) dan memperbesar atau memperkecilnya. Berbagai operasi lainnya dapat dilakukan pada peta seperti yang dijelaskan dalam deskripsi toolbar di atas. Tampilan peta dan legenda terikat erat satu sama lain - peta dalam tampilan mencerminkan perubahan yang Anda buat di daerah legenda.

Tip

Perbesar peta dengan tetikus

Anda dapat menggunakan tetikus untuk memperbesar dan memperkecil peta. Tempatkan kursor tetikus di dalam area peta dan roll roda depan (jauh dari Anda) untuk memperbesar dan belakang (ke arah Anda) untuk memperkecil. Posisi kursor tetikus adalah pusat di mana perubahan terjadi. Anda dapat menyesuaikan perilaku pembesaran roda tetikus menggunakan menu Alat Peta dalam menu Pengaturan ‣ Opsi.

Tip

Menggeser peta dengan tombol panah dan spasi bar

Anda dapat menggunakan tombol panah untuk menggeser peta. empatkan kursor tetikus dalam area peta dan klik panah kanan untuk menggeser ke Timur, panah kiri untuk menggeser ke Barat, panah atas untuk menggeser ke Utara dan pana bawah untuk menggeser ke Selatan. Anda juga dapat menggeser peta dengan menggunakan bar spasi atau klik pada tetikus: hanya menggerakkan tetikus bersamaan menekan bar spasi atau klik tetikus.

Status Bar

Bar status melihatkan posisi kursor Anda dalam koordinat peta (misal meter atau derajat desimal) sesuai dengan titik kursor tetikus bergerak pada tampilan peta. Di sebelah kiri tampilan koordinat di bar status adalah tombol kecil yang akan beralih antara menampilkan posisi koordinat atau menampilkan luasan peta saat Anda menggeser dan memperbesar/memperkecil tampilan peta.

Sebelah tampilan koordinat Anda menemukan tampilan skala. Itu menunjukkan skala dari tampilan peta. Jika Anda memperbesar atau memperkecil QGIS berisi skala saat ini. Ada pemilih skala yang memungkinkan Anda untuk memilih skala standar dari 1:500 sampai 1:1000000.

Suatu perkembangan (progres) bar di status bar menunjukkan kemajuan (progres) render karena setiap lapisan yang diubah di tampilan peta. Dalam beberapa kasus, seperti pengumpulan statistik di lapisan raster, progress bar akan menunjukkan status panjangnya operasi.

Jika ada plugin baru atau pembaruan plugin tersedia, Anda akan melihat pesan sebelah kiri dari bar status. Di sisi kanan status bar adalah kotak centang kecil yang dapat digunakan untuk lapisan sementara yang diberikan ke tampilan peta (lihat Bagian Rendering). Ikon mIconStopRendering menghentikan proses rendering peta sekarang.

Sebelah kanan dari fungsi render, Anda akan menemukan kode EPSG dari CRS proyek sekarang dan ikon proyektor. Mengklik ini akan membuka properti proyeksi untuk proyek saat ini.

Tip

Menghitung skala koreksi dari kanvas peta Anda

Saat Anda memulai QGIS, derajat merupakan unit standar, dan QGIS memberitahu bahwa setiap koordinat pada lapisan Anda dalam derajat. Untuk mengubah nilai skala, Anda juga dapat mengubahnya ke satuan meter secara manual di tab Umum dalam Pengaturan ‣ Proyek Properti atau Anda bisa memilih Coordinate Reference System (CRS) proyek dengan klik ikon mIconProjectionDisabled CRS status di bagian kanan bawah dari status bar. Dalam kasus terakhir, unit ditetapkan untuk menentukan proyeksi proyek, (misalnya ‘+unit=m’).